13 Oktober 2008

8 Misteri Otak..!



8 MISTERI OTAK

1. Bagaimana memori terbentuk
Misalnya anda bertemu teman baru. Pertama kali melihatnya, anda langsung menyerap semua informasi yang anda lihat: panjang rambutnya, suaranya, bau sabun yang dipakai, dsb. Ketika anda mulai bicara padanya, hippocampus, bagian berbentuk kuda laut di cuping temporal otak anda, telah mengubah semua stimuli eksternal itu ke memori. Semua memori potensial ini memang harus melalui ‘gerbang’ itu sebelum berakar di memori anda.

Hippocampus hanyalah tempat penyimpanan awal menuju ke sebuah proses yang jauh lebih kompleks. Setelah memori sudah diproses, maka akan disembunyikan kedalam berbagai komponen sensor dan didistribusikan ke otak. Jika anda mengingat teman baru anda tadi atau melihat wajahnya, maka komponen-komponen tadi akan terkumpul kembali.

2. Efek alkohol pada otak
Alkohol bisa menyebabkan amnesia sementara dengan cara mengganggu kemampuan hippocampus menciptakan memori.

3. Mengapa anda tidak ingat ketika dilahirkan
Sesuatu yang traumatis seperti saat ketika kita dilahirkan mestinya bisa meninggalkan jejak di memori anda. Tapi ternyata tidak. Rata-rata kita bisa mengingat paling lama ke usia 5 tahun. Mengapa? Menurut sebagian ahli, ketika kita belajar bicara, kita tidak bisa kagi mengakses memori di waktu kita belum bisa bicara. Ada juga yang mengatakan bahwa dibawah usia 5, tingkat myelin kita sangat rendah. Myelin adalah saraf pelindung yang membantu konduksi signal otak. Akibatnya, memori dibawah 5 tahun tidak bertahan.

4. Siapa lebih unggul, otak atau komputer
Persaingan terus terjadi, namun percayalah bahwa hingga kini otak anda masih menang. Otak kita memiliki 1000- kali memori lebih banyak dari komputer tercanggih sekalipun (minimal sampai tahun 2020). Tidak seperti komputer yang menyimpan info dalam lokasi spesifik, otak manusia menyebar memori ke berbagai saraf. Karena itu kehilangan satu saraf tidak akan mempengaruhi memori secara keseluruhan.

5. Tentang amnesia
Lupakan apa yang anda lihat di opera sabun. Amnesia total seperti yang anda sering lihat di serial tv sangat jarang terjadi. Jika terjadipun, itu karena trauma priskologis yang luar biasa berat, bukan karena terpukul benda keras. Terpukul benda keras bisa menyebabkan sebuah kondisi amnesia tertentu yang bisa membuat orang lupa dalam jangka waktu tertentu. Misalnya anda berkenalan dengan orang, lalu anda pergi. Sepuluh menit kemudian anda datang lagi dan dia sudah melupakan anda.

6. Mengapa anda ingat cara bersepeda
Ketika seorang anak belajar naik sepeda, dia sedang membuat 2 set memori. Yang pertama yaitu memori eksplisit yang merekam hal-hal seperti warna sepeda dan senangnya bisa bersepeda tanpa ditemani. Yang satu lagi ialah implisit memori, yang merekam semua kegiatan organ tubuh atau mekanikal tubuh dalam menggayung sepeda. Ketika memori eksplisit gagal, memori implisit akan terus ada.

7. Mengapa anda sering kehilangan kunci
Tidak mungkin untuk mengingat setiap detail dari apapun yang terjadi dalam kehidupan kita. Jadi otak membuat generalisasi dari semua itu. Misalnya apel. Selain mengingat setiap apel yang kita pernah makan seumur hidup, otak menciptakan gambaran umum tentang apel: keras, enak, merah atau hijau. Hal yang sama terjadi pada kunci anda. Misalnya anda sudah menyimpan gambaran umum bahwa laci adalah tempat anda menyimpan kunci. Jadi jikalau anda menaruhnya di tempat lain, anda bisa mengalami kesulitan karena tidak sama dengan formula di otak anda.

8. Ketika mulai banyak lupa
Pada dasarnya, penuaan adalah alasan paling umum bagi manusia untuk kehilangan memori. Anda bisa menjadi sulit menyimpan info baru seperti nama orang, misalnya. Satu-satunya cara melawan ini ialah dengan mendapat pertolongan dari penglihatan anda. Penglihatan mempengaruhi 60% kerja otak. Jadi kalau ingin mengingat nama orang, coba mengingatnya dengan cara membayangkan wajahnya. Karena itu, sejak pertama mengenal, carilah cara menghubungkan nama dan keunikan wajah orang tersebut.

Intinya, otak kita memang punya daya kerja yang sangat unik. Hargai dan peliharalah dengan baik!

Flying High likes Eagles!


E.A.G.L.E.S

Banyak orang sangat menyukai burung. Ini bisa disebabkan oleh banyak hal, bisa karena suara burung yang merdu dan indah atau bulu burung yang berwarna-warni dan menarik. Namun lain halnya dengan burung RAJAWALI. Tidak semua orang yang mendengar dan melihat RAJAWALI menjadi tertarik; apalagi memeliharanya. Namun jika kita mengetahui dan mengenal RAJAWALI dengan baik kita akan terkagum-kagum dengan ciptaan TUHAN yang satu ini.

Rajawali adalah binatang/burung yan terkenal dengan kegagahan, kegesitan & ketangkasannya. Di samping itu rajawali memiliki beberapa kelebihan yang boleh dikatakan suatu keunikan yang tidak terdapat pada unggas yang lainnya. Berikut ini kita akan melihat beberapa data penting yang dapat membuat kita lebih mengenal rajawali. lebih dari itu menjadikan kita lebih kagum dan hormat kepada sang Pencipta rajawali yang dasyat dan tak terselami karya-Nya.

RAJAWALI yang tergolong dalam kelompok unggas pemangsa ini, secara alamiah terbagi atas 4 (empat) kelompok, yaitu:

1. The Sea and Fish Eagles

2. The Snake and Serpent Eagles

3. The Harpy and Crested (hiasan kepala) Eagles, pemangsa terbesar.

4. The True “BOOTED” or Aquiline Eagles, wich differ from all the others in that tarsus is feathered to toes.

Dari keempat kelompok rajawali ini, yang terkecil diantara mereka adalah Rajawali Laut. Semua jenis rajawali ini termasuk Rajawali Laut/Ikan memiliki cakar pada kaki yang memampukan mereka untuk menangkap ikan. Selain memakan ikan, rajawali juga mamakan bangkai dan beberapa jenis burung air/laut tetapi jarang sekali mereka makan binatang mamals (binatang menyusui).

Seekor RAJAWALI dewasa pada umumnya beratnya mencapai 6 ½ kg atau lebih, tinggi 18 inch (45 -50 cm) dan panjang sayapnya mendekati 8 ft (2 ½ m) dan dengan berat dan panjang sayap yang seperti ini, rajawali tersebut dapat membunuh seekor binatang sebesar anak anjing laut.

Lain halnya dengan Snake Eagles. Snake Eagles memiliki pergelangan kaki yang gundul dan pendek tetapi memiliki kuku-kuku/cakar yang sangat kuat yang sangat memampukan dia untuk menangkap dan dengan gesit menncengkram bahkan ular ular berbisa yang gesit sekalpun. Rajawali tidak kebal terhadap ular berbisa/beracun tetapi untuk membunuh seekor ular berbisa rajawali hanya mengandalkan dan bergantung pada ketangkasan dan kekuatan kakinya cakar/kakinya, dan mungkin pada bulu-bulu pada kakinya yang sangat tebal/padat dan sisik/kulit kaki/lututnya yang keras dan kokoh kuat.

Biasanya seekor rajawali beterbangan di udara pada ketinggian rata-rata 2 - 500 ft (60 - 150/200 m) dan pada kecepatan udara kira-kira 35 - 55 mph (56-88 kph). Seekor rajawali sangat senang kepada angin badai yang kencang dan biasanya sang rajawali akan mencari dan menabrak badai tersebut, bermain-main didalam badai tersebut dan membiarkan dirinya dibawa terbang naik setinggi-tinggi oleh badai tersebut tanpa merasa lelah. Sang rajawali akan membuka sayapnya dan membiarkan badai membawanya terbang tinggi ke angkasa dengan bersandar pada kekuatan sayapnya. Seekor rajawali pemangsa dapat terbang dengan kecepatan terbang 180 mil/jam ( kira-kira 300 km/jam)

Sumber:

“EAGLES” Encyclopedia of the Animal World - 7 (D - E), National Library of Australia, 1972. Pages 606 - 613.

“EAGLES, HAWKS…” The Ilustrated Encyclopedia of Animal Life - 8 (Birds), Greystone Press, New York, ND. Pages 953 - 975.

Template by - Abdul Munir | Daya Earth Blogger Template